Universitas yang Menawarkan Kuliah Gratis di Jerman

Universitas yang Menawarkan Kuliah Gratis di Jerman

Kuliah Gratis di Jerman – Jerman memberikan kesempatan kepada siswa asing dari berbagai negara untuk melanjutkan kuliah gratis di Jerman. Mayoritas universitas di Jerman yang didanai oleh negara menawarkan kuliah gratis di Jerman. Ada banyak program gelar yang bisa kamu pilih jika kamu ingin studi di Jerman.

Untuk Info lebih lengkapnya bisa isi Biodata Disini

Namun ada beberapa kursus yang sangat terspesialisasi yang mungkin menarik biaya kuliah. Jika kamu ingin kuliah gratis di Jerman, kamu harus memiliki kemampuan bahasa Jerman karena 98% program gelar gratis di ajarkan dalam bahasa Jerman.

Universitas yang Menawarkan Kuliah Gratis di Jerman

Di Jerman universitas yang menawarkan tuition free hanya universitas negeri. Walaupun universitas negeri menggratiskan biaya perkuliahan, mahasiswa tetap harus membayar biaya administrasi tiap semester yang dikenal dengan iuran semester.

Jika kamu belajar di universitas swasta Jerman, kamu perlu membayar uang perkuliahan. Namun, siswa dapat mengajukan berbagai beasiswa untuk belajar di Jerman dan juga mengajukan pinjaman pendidikan untuk belajar di Jerman.

Selain itu, siswa juga dapat melamar pekerjaan paruh waktu di Jerman dan mendapat manfaat dari pilihan pekerjaan pasca-studi mereka yang penting di Jerman untuk siswa internasional.

Jadi, pengeluaran terbesar bagi siswa internasional yang bercita-cita untuk belajar di Jerman jelas bukan biaya kuliah, melainkan berbagai macam biaya seperti asuransi kesehatan, makanan, transportasi dan akomodasi.
Nah, universitas – universitas yang menawarkan kuliah gratis di Jerman diantaranya yaitu:

1. Universitas Ludwig Maximilian, Munich

Ludwig Maximilian University of Munich (LMU) didirikan pada tahun 1472. Universitas yang terletak di jantung kota Munich ini diakui sebagai salah satu universitas akademik dan penelitian paling terkemuka di Eropa.
LMU menempati peringkat ke-62 di QS World University Rankings 2019. LMU merupakan salah satu universitas tertua dan terbesar yang menarik banyak siswa internasional dari berbagai negara di dunia.

Baca Juga  Kota – Kota di Jerman yang Paling Indah untuk Dikunjungi

2. Universitas Humboldt Berlin

Humboldt University of Berlin adalah salah satu universitas tertua di Jerman yang didirikan pada tahun 1810. Universitas Humboldt Berlin menempati peringkat ke-121 di QS World University Rankings 2019. Universitas ini menawarkan beragam program studi dari seni, humaniora, filsafat, hukum, kedokteran dan sains, dan masih banyak lagi program studi lain yang ditawarkan.

3. Freie Universität Berlin

Freie University of Berlin merupakan lembaga penelitian terkemuka di Jerman yang didirikan pada tahun 1948. Free University of Berlin berada di peringkat 130 di QS World University Rankings 2019. Universitas Freie memiliki 12 departemen akademik dan 3 lembaga pusat indisipliner.

Universitas ini memfasilitasi perjalanan studi di luar negeri dan program pertukaran pelajar karena memiliki kemitraan akademik dengan universitas – universitas terkemuka di dunia seperti Amerika Serikat, Inggris, Jepang, dan Korea Selatan.

4. Georg-August-Universität Göttingen

Universitas Göttingen adalah universitas penelitian publik di Göttingen yang didirikan pada tahun 1737. Universitas ini berfokus pada pengajaran berbasis penelitian. Menurut peringkat dari QS World University pada tahun 2019, universitas Göttingen menempati peringkat ke-197 dunia.

5. Universitas Hamburg

Universitas Hamburg didirikan pada tahun 1919 yang letaknya di utara Jerman. Universitas Hamburg merupakan universitas pendidikan dan penelitian terbesar di wilayah tersebut. Universitas ini banyak menawarkan peluang penelitian dan beragam program.

Program yang ditawarkan sekitar 225 program gelar di fakultas Hukum, Kedokteran, Administrasi Bisnis, Pendidikan, Psychology and Human Movement Science, Humaniora, Matematika, Informatika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Bisnis, Ekonomi dan Ilmu Sosial.

×

Kami Ingin Memahami Bagaimana Kami Dapat Membantu Anda Semaksimal Mungkin.

× How can I help you?

Fatal error: Uncaught wfWAFStorageFileException: Unable to verify temporary file contents for atomic writing. in /home/u9842087/public_html/ausbildungaupair.com/wp-content/plugins/wordfence/vendor/wordfence/wf-waf/src/lib/storage/file.php:51 Stack trace: #0 /home/u9842087/public_html/ausbildungaupair.com/wp-content/plugins/wordfence/vendor/wordfence/wf-waf/src/lib/storage/file.php(658): wfWAFStorageFile::atomicFilePutContents('/home/u9842087/...', '<?php exit('Acc...') #1 [internal function]: wfWAFStorageFile->saveConfig('livewaf') #2 {main} thrown in /home/u9842087/public_html/ausbildungaupair.com/wp-content/plugins/wordfence/vendor/wordfence/wf-waf/src/lib/storage/file.php on line 51